Yasukuni Shrine adalah kuil Shinto yang terletak ditengah Tokyo. Yasukuni Shrine dibentuk pada tahun 1869 dan ditujukan untuk mengabadikan 2.5 juta pahlawan dan prajurit yang mati untuk Jepang pada jaman Restorasi Meiji. Tetapi kuil ini membawa kontroversi karena kuil ini mengabadikan 14 kriminal perang kelas A yang bertanggung jawab atas kematian ratusan orang terutama pada saat mereka menyerang China dan Korea. (Untuk lebih lanjut silahkan cek Pembataian Nanking dan Jugun ianfu) Ditambah lagi, perdana mentri dan anggota kabinet sering mengunjungi Yasukuni Shrine yang melanggar peraturan tentang pemisahaan gereja dan negara.
Selain itu, Yasukuni Shrine juga mempunyai museum bernama Yushukan yang memperingatkan perang-perang Jepang dari sudut pandang konservatif dengan informasi baik dalam Bahasa Jepang ataupun Inggris yang detil.
Untuk pergi ke Yasukuni Shrine dari stasiun Tokyo, kamu harus ke stasiun Otemachi melalui Marunouchi Subway Line terus ke stasiun Kudansshita melalui Hanzomon Subway Line. Perjalanan ini memakan waktu 5 menit dan biaya 170 yen.
Yasukuni Shrine dibuka sepanjang tahun dari jam 6 pagi sampai jam 6 sore atau jam 5 sore khusus bulan November sampai Febuari sedangkan Museum Yushukan dibuka sepanjang tahun dari jam 9 pagi sampai setengah 4 sore tetapi museum ditutup pada hari2 tertentu pada Juni akhir dan Desember akhir. Kamu bisa pergi ke Yasukuni Shrine dengan gratis sedangkan Museum Yushukan membutuhkan biaya 800 yen.